You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran Penghubung Jalan Pademangan V Dikuras
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Saluran Penghubung Pademangan V Dikeruk

Pasukan Biru Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Pademangan, Jakarta Selatan melakukan pengerukan Saluran Penghubung (Phb) Pademangan V, RW 01, Kelurahan Pademangan Timur.

Te rjadi pendangkalan 

Kepala Satuan Pelaksana SDA Kecamatan Pademangan, Dewi Marlina mengatakan, pengerukan saluran ini menjadi aspirasi warga yang disampaikan saat ada pelaksanaan Reses.

"Saluran ini terjadi pendangkalan akibat adanya sedimen lumpur dan sampah. Sehingga, kerap memicu terjadinya genangan saat hujan," ujarnya, Selasa (5/3).

Saluran di Jalan Villa Delima Dikuras

Dewi menjelaskan, pengerukan sedimen lumpur dan sampah dengan ketebalan mencapai 30 sentimeter dimulai dari Gang 28 hingga Gang 29 sepanjang kurang lebih 30 meter.

"Saluran yang dikeruk ini memiliki lebar tiga meter dan tinggi 130 sentimeter," terangnya.

Menurutnya, dalam pengerukan saluran tersebut dikerahkan sebanyak sembilan personel Satuan Pelaksana SDA Kecamatan Pademangan dengan perlengkapan peralatan pendukung seperti cangkul, linggis, ember hingga karung.

"Pengerjaan dimulai sejak akhir Februari dan ditargetkan rampung bulan ini. Sampai saat ini sudah 10 kubik sedimen lumpur dan sampah berhasil kita bersihkan," ungkapnya. 

Sementara itu, salah seorang warga RT 11/01, Kelurahan Pademangan Timur, Munasir (56) menyambut positif pengerukan saluran yang dilakukan Pasukan Biru Satuan Pelaksana SDA Kecamatan Pademangan.

"Memang lumpurnya sudah tebal hingga aliran airnya tidak lancar. Saya berharap setelah dikuras, volume air di saluran bertambah agar tidak meluap ke jalan saat diguyur hujan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3650 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye877 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye837 personNurito